public static void main (String[] args) |
Oke kita akan membahasnya di hari yang cerah ini.
public static void main (String[] args)
public static void main (String[] args) merupakan elemen wajib yang harus ada dalam bahasa pemrograman java, karena tanpa adanya elemen tersebut, Program yang di buat dengan bahasa pemrograman java tidak akan berjalan dengan baik.Pada elemen di atas, terdapat kata public. Public merupakan sebuah pernyataan yang menyatakan bahwa elemen atau statement tersebut bersifat public yang artinya, dapat di panggil di manapun.
Pada statement di atas juga terdapat metode main. Apakah yang dimaksud dengan Metode dalam bahasa pemrograman Java ?
Metode merupakan sekumpulan kode yang diberi nama dan melekat dalam Class. Lantas Apakah yang dimaksud dengan metode main pada Java ?
Metode main merupakan sebuah metode yang pertama kali akan di jalankan saat program di eksekusi, metode main dapat di artikan sebagai ibu dari program – program di bawahnya atau dapat juga di sebut metode utama yang mendukung program – program agar dapat berjalan.
Didalam metode main dapat kita lihat terdapat String[] args yang terdapat di dalam tanda kurung "()", bagian yang terdapat di dalam kurung tersebut disebut dengan parameter atau argument.
public static void main (String[] args)
Public, dapat diartikan bahwa argumen atau metode main() merupakan sebuah metode yang bersifat publik, dengan kata lain metode main dapat dipanggil dimana saja. Void, void merupakan suatu tipe data yang menyatakan bahwa deklarasi code tidak memerlukan nilai balik atau return. Pada kasus ini metode main tidak memerlukan sebuah nilai balik.
String menyatakan bahwa argumen yang terdapat pada code java terseebut merupakan String. Apakah yang dimaksud String dalam Java dan bahasa pemrograman lain ?
String merupakan kumpulan char atau sekumpulan character, dalam bahasa indonesia string dapat di artikan sebagai kata atau kalimat sedangkan char merupakan character, character meliputi huruf, angka dan beberapa symbol.
Dan args merupakan argumen bertipe data string yang mengandung array. Darimana kita tahu bahwa args mengandung array ? perhatikan pada string[] args pada element tersebut mengandung tanda "[ ]", yang mana dalam bahasa pemrograman tanda seperti itu di artikan bahawa elemen tersebut merupakan array.
Apa fungsi dari args dalam Java ?
Args dapat di misalkan sebagai memory untuk menampung program.
Misal, apabila kamu menjalankan programmu pada Java “Program_Java satu dua” dan kemudian args akan terisi [“satu”, “dua”]
Sekian dan Terimakasih
ReplyDeletekalau "static" maksudnya apa?