December 15, 2015

Belajar Pemrograman Web: Pengertian dan Definisi dari HTML

koding123 | Belajar Pemrograman Web: Pengertian dan Definisi dari HTMLBahasa pemrograman berbasis Web, kian lama semakin diminati oleh para programmer. Terbukti bahasa pemrograman web dapat lebih menguntungkan karena dengan bahasa pemrograman Web, kita dapat menciptakan Website milik kita sendiri dan tentu saja yang dibuat oleh kita sendiri tanpa terkecuali Website E-Comerce seperti Toko Online, Website E-Library seperti Perpustakaan Online, Website Game, dan juga Website Sosial Media semacam Facebook, Twitter dan lain sebagainya. Untuk membuat suatu Halaman Web atau Website, Sebenarnya Cukup Mudah kita hanya perlu memahami dan mempelajari Bahasa pemrograman berbasis Web saja.
Sekarang ini terdapat bahasa pemrograman berbasis Web yang bervariasi, namun untuk sekarang kita akan belajar HTML terlebih dahulu

Mengapa html ?


Selain kemudahan dan kesimpelan yang disajikan oleh bahasa pemrograman tersebut, HTML juga termasuk sebagai bahasa dasar yang mudah dipelajari dan diterapkan untuk pembuatan Web, bahkan 90% dari website yang ada di Internet dibuat dengan bahasa HTML, nah yang perlu kita ketahui sekarang, Apakah yang di maksud dengan HTML ?

Pengenalan Bahasa Berbasis Web HTML
 
HTML Tersusun dari 4 (Empat) Kata yaitu, HyperText, Markup, Language, yang artinya:

HyperText    : Sebuah Text yang apabila kita klik akan membawa kita pergi
                          menuju satu halaman ke halaman yang lainya, atau bisa juga
                          kita sebut dengan LINK

Markup         : Tag atau semacam code yang mengatur suatu Layout dan
                         visual atau tampilan pada suatu halaman web.

Language    : merupakan penanda bahawa HTML adalah suatu bahasa atau
                         script pemrograman.

Dengan Beberapa Definisi di atas dapat diambil kesimpulan bahwa HTML adalah bahasa atau script pemrograman yang mengatur Penyajian Informasi di dunia internet. Dan bagaimana informasi itu membawa kita melangkah dari suatu halaman ke halaman lainnya.




Share this

seorang blogger newbie yang menyukai informasi seputar microsoft dan juga menyukai pemrograman komputer. koding123.com

0 Comment to "Belajar Pemrograman Web: Pengertian dan Definisi dari HTML"

Post a Comment