July 24, 2016

Apa yang dimaksud Variabel pada Bahasa Pemrograman ?

Seringkali terdengar di telinga kita saat Mempelajari bahasa pemrogramman kata Variabel. Mungkin untuk Para Proggrammer yang sudah berpengalaman kata tersebut sudah biasa, akan tetapi bagaimana untuk para pemula yang baru saja mengenal bahasa pemrograman, pasti akan bertanya – tanya :

Apasih Variabel itu ?, Variabel yang mana sih ?, Variabel itu Makanan Apa coba ?. haha.
Oke kita akan membahasnya.

Apakah Variabel itu, dan Bagaimana Fungsinya ?

Variabel Merupakan suatu element dalam bahasa pemrograman yang berguna untuk menampung sebuah nilai dalam program, dan nilainya dapat di ubah sesuai kebutuhan.
Variabel biasanya terletak di bagian atas program dan ditandai dengan adanya tipe data : int, double, long, float dan lain sebagainya.


Apa saja tipe data dalam bahasa pemrograman dan apa perbedaannya ?


Untuk mengenalnya silahkan kunjungi artikel berikut ini.

Untuk Lebih Memahami Variabel, Perhatikan Contoh Code berikut ini:

Void main () {

Double p, l, k;

p = 50;

l = 20;


k = ( p + l ) * 2;

cout<<keliling;


Pada kode di atas Variable ditunjukan pada “Double p, l, k;” yang mempunyai peran masing – masing; " p" sebagai panjang yang menampung nilai 50, "l" sebagai lebar dan menampung nilai 20, dan variable "k" yang mana menyimpan hasil perhitungan "p" dengan "l".

Pada kode di atas nilai variable telah ditetapkan oleh sang programmer, jadi tidak dapat diubah kecuali mengubah program. Terus Apa Maksut dari “nilainya dapat di ubah sesuai kebutuhan” ?



Apakah Nilai Variable dapat diubah – ubah ?

Berbeda dengan kasus sebelumnya, maksut dari nilai variable dapat diubah – ubah adalah apabila kita membuat program dengan variabel tersebut digunakan untuk menampung sebuah nilai inputan.
Jadi Variabel pada program di fungsikan untuk menampung nilai yang diinputkan oleh user, dan user bebas memasukan nilai tersebut. Sebagai contoh cermati kode dibawah ini :

int main() {

      double p, l, k;

      cout << "Masukin Nilai Panjang      : "; cin >> p;

      cout << "Masukin Nilai Lebar  : "; cin >> l;

      k = (p + l) * 2;

      cout << "Kelilingnya adalah         : " << k;

      return 0;

}

Pada kode di atas user di perintah untuk memasukan nilai variable "p" dan "l" secara manual dan nialinya pun bebas diisi berapapun. Dan Mengapa rumus di deklarasikan dibawah ?, bukanya kode sebelumnya di letakkan di atas ?. Apabila kita perhatikan dengan teliti letak deklarasi rumus dari kedua kode di atas adalah sama, yaitu deklarasi rumus diletakkan setelah adanya inisialisasi nilai dari variable.
Maksut lain dari Variable dapat diubah - ubah yaitu dapat di misalkan apabila variabel k pertama berisi nilai 10, dan ketika terjadi proses kalkulasi entah itu di tambahkandengan angka atau varibel lain dan nilai variabel tersebut berubah.





Share this

seorang blogger newbie yang menyukai informasi seputar microsoft dan juga menyukai pemrograman komputer. koding123.com

0 Comment to "Apa yang dimaksud Variabel pada Bahasa Pemrograman ?"

Post a Comment